Kamis, 25 Februari 2016

Membuat Kartun Bali



Mengungkapkan pesan visual yang unik ada banyak cara, salah satunya adalah Kartun. Bali memiliki banyak tokoh seniman kartun, baik yang muda maupun yang sudah berpengalaman. Dari kartun sebuah pesan bisa disampaikan dengan santai. Pesan dalam ruang lingkup yang sangat luas memerlukan strategi penyampaian. Cara ungkap bahasa yang lebih universal sekaligus mencirikan siapa yang mengkomunikasikan.

Kartun Bali dikenal dengan anatomi tubuh yang khas, dilengkapi bentuk-bentuk unik pada karakteristik pakaian dan asesorisnya. Membuat kartun Bali sebenarnya tidak jauh beda dengan kartun lain yang ada di Indonesia maupun manca negara. Namun karakteristik dengan sengaja maupun tidak sengaja akan muncul oleh si pembuatnya khususnya kartunis Bali.

Membuat kartun Bali sangat mengasikkan, didukung adanya banyak tema yang bisa diangkat sebagai ide untuk menceritakan suatu pesan. Misalnya kehidupan masyarakat Bali, musik tradisional, sampai pada perkembangan pola hidup masyarakat Bali.

Kartun Bali juga banyak difungsikan dalam bisnis pariwisata. Sebagai daya tarik produk T-shirt, tas, sandal, dan banyak kemasan produk untuk memenuhi kebutuhan pariwisata. Semoga kartun Bali semakin berkembang dan dapat diterima diberbagai kalangan.

Rabu, 24 Februari 2016

Gaya Desain Lombok Primitif



Setiap desain tentunya memiliki karakteristik sesuai dengan konsep yang menghidupkan desain. Desain dibentuk dari berbagai elemen yang membangun satu keutuhan konsep sebagai penyampai pesan dalam komunikasi visual. Bentuk berpengaruh sangat besar dalam kehidupan desain komunikasi visual. Menjadi sangat menarik ketika bentuk objek yang nyata menginpirasi untuk memproduksi bentuk imajinasi baru. Kadang terjadi kolaborasi imajinasi dengan pengalaman yang pernah dilihat oleh desainer dan menghasilkan perpaduan yang menghasilkan gaya desain yang baru.




Gaya Desain Lombok Primitif lahir dari pengalaman analisa data dan imajinasi dalam mempersepsikan citra Lombok. Bentuk kekunoan yang mengkomunikasikan suatu daerah yang belum banyak di kunjungi masyarakat global, masih asyik dengan tradisi primitifnya. Sudah kuat dengan komunitasnya yang terpencil di pedalaman. Garis simetris menjadi pandangan yang kaku dan keras namun tegas. Memunculkan cerminan Lombok pedalaman yang masih kuat akan adat istiadat yang tidak tergerus oleh perkembangan globalisasi.





Dari yang kaku kemudian pecah menjadi suatu pandangan yang lucu, exotic yang sederhana. Membuat pandangan menggelitik pada garis kaku yang bebas menari mencari jatidiri. Gaya Desain Lombok Primitif mengusung konsep kebebasan sejati yang sederhana.



Senin, 22 Februari 2016

New Lombok Desain Bergaya Primitif

Brand baru lahir di pulau yang jarang dibicarakan "Lombok", kini hadir untuk menggali eksistensi dalam pencitraan positif kepada dunia pariwisata. Melalui pesan yang dihadirkan pada t-shirt dengan konsep ilustrasi New Lombok desain bergaya primitif.

New Lombok desain bergaya primitif dikelola oleh Studio desain grafis yang ada di Bali, Dados Desain merupakan partner yang bergabung dengan pengusaha garmen kaos yang cukup besar di Bali. Visi misi yang sederhana untuk membantu membranding Lombok sebagai pulau yang exotic sebagai pulau yang belum banyak dikunjungi wisatawan.